BISNISTANGERANG.COM – Aksi bersih-bersih sampah dilakukan pegawai Santika Indonesia Hotels and Resort area Tangerang bersama pegiat bank sampah, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) serta Kang dan Nong kota Tangerang di kawasan Pasar Lama, Rabu, 16 Juli 2025.
Devy Kurnia, Public Relation Hotel Santika Premiere ICE-BSD City menjelaskan, kegiatan aksi bersih-bersih di pasar lama dilaksanakan dalam rangka program ‘Santika Sahabat Bumi’ yang digelar Santika Indonesia Hotels and Resort di seluruh wilayah Indonesia.
“Kegiatan ini rutin kami lakukan satu bulan sekali sampai dengan bulan Desember 2025, kita memang pindah-pindah lokasi. Kita menyasar lokasi yang menurut kita masih ada sampah,”ujar Devy.
Pasar Lama merupakan titik keempat yang dipilih, dimana sebelumnya dilakukan aksi serupa di Pantai Mauk.
Uniknya, kegiatan ini diikuti juga oleh Kang dan Nong 2025 kota Tangerang yang menjadi representasi Gen-Z.
“Mereka kan publik figur, juga Gen-Z dengan harapan warga kota Tangerang bisa mencontoh mereka dalam kesadaran memilah sampahnya,”imbuhnya.
Kang Kota Tangerang Dzullutfi menuturkan aksi bersih-bersih ini merupakan kolaborasi yang baik dan memberi efek positif bagi generasi muda di Kota Tangerang.
“Semoga aksi ini memberi dampak positif bagi masyarakat serta membangun kesadaran dalam menjaga lingkungan serta memilah sampah,”katanya.
Nong Tania Elisabeth juga menuturkan hal senada, aksi bersih-bersih sampah ini sebagai bentuk kampanye peduli sampah di sekitar kita.
“Tentu ini gerakan yang positif sekali ya, kita ingin anak-anak muda di kota Tangerang semakin peka dan peduli terhadap lingkungannya terutama dalam memilah sampah,”imbuhnya.
Kepala Bidang Kebersihan dan Pengelolaan Sampah DLH Kota Tangerang, Iwan menyampaikan kegiatan ini bagus karena soal persampahan tidak hanya menjadi tugas pemerintah tapi semua elemen masyarakat.
Kemudian lokasi yang dipilih di pasar lama karena ingin juga mengedukasi masyarakat banyak dimana pasar lama merupakan pusat ekonomi warga.
“Melalui kegiatan ini kami juga ingin mengedukasi temen-temen UMKM disini biar terus menjaga kebersihan, ekonomi tetap berjalan,”katanya.
Ia pun mengapresiasi kegiatan yang diikuti Kang dan Nong kota Tangerang. Sebagai generasi muda mereka patut menyadari pentingnya kesadaran dalam menjaga lingkungan. Pemilahan sampah menjadi penting disadari masyarakat luas.
“Kami berpesan kepada masyarakat agar pemilahan sampah dari sumber, buang sampah pada tempatnya, kelola dari sumber, itu pesan kami karena sangat penting warga menyadari pentingnya memilah sampah,”tandasnya.
Editor : Sakhiy
