InJourney Airports Fokuskan 3S+1C Hadapi Lonjakan Penumpang Arus Balik Nataru

Headline Nasional

BISNISTANGERANG.COM — Pada penghujung libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, pergerakan penumpang udara meningkat. Sejumlah terminal bandara mulai dipadati penumpang yang memasuki fase awal arus balik pada awal Januari.

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) menyatakan kesiapan operasional di 37 bandara yang dikelolanya. Seluruh fasilitas disiagakan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang, terutama pada periode arus balik 1–5 Januari 2026. Puncak pergerakan terjadi pada 3 dan 4 Januari dengan jumlah penumpang harian mencapai ratusan ribu orang.

Direktur Utama InJourney Airports, Mohammad R. Pahlevi, mengatakan seluruh bandara telah melakukan persiapan menyeluruh guna menjaga kelancaran operasional sekaligus menjamin keamanan dan kenyamanan penumpang. Persiapan tersebut berfokus pada empat aspek utama, yakni keamanan (security), keselamatan (safety), layanan (service), serta kepatuhan (compliance) atau yang dikenal dengan 3S+1C.

“Empat aspek ini menjadi dasar pengelolaan operasional bandara, baik di area keberangkatan maupun kedatangan,” kata Pahlevi, Minggu, 4 Januari 2026.

Di area keberangkatan, pengelola memprioritaskan kelancaran akses menuju terminal, proses check-in, dan pemeriksaan keamanan. Adapun di area kedatangan, kesiapan difokuskan pada pengaturan gate, layanan pengambilan bagasi, hingga ketersediaan transportasi lanjutan.

Pengamanan turut diperketat dengan menyiagakan puluhan ribu personel di berbagai titik layanan utama. Wakil Direktur Utama InJourney Airports, Achmad Syahir, menyebutkan bahwa layanan kepada penumpang juga diperkuat melalui kehadiran petugas customer service mobile, khususnya di bandara dengan tingkat kepadatan tinggi.

Selama libur akhir tahun, Bandara Soekarno-Hatta Tangerang tercatat sebagai bandara tersibuk, disusul Bandara Ngurah Rai Bali, Juanda Surabaya, Sultan Hasanuddin Makassar, dan Kualanamu Medan.

Kepadatan di Bandara Soekarno-Hatta mulai terasa sejak Minggu, 4 Januari 2026, terutama di Terminal 1 penerbangan domestik. Pada puncak arus balik, pergerakan penumpang diproyeksikan mencapai 188.830 orang dengan 1.198 pergerakan pesawat. Arus kedatangan didominasi penumpang dari Denpasar, Makassar, Medan, Surabaya, dan Yogyakarta.

Salah satu penumpang, Alyong asal Bangka Belitung, mengatakan ia kembali ke Jakarta setelah menghabiskan libur Natal dan Tahun Baru bersama keluarga. “Sekitar seminggu di kampung. Tiket pulang-pergi sudah dibeli dari awal, jadi masih dapat harga normal,” ujarnya.

editor : Red

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *