BISNISTANGERANG.COM — Menyambut momen liburan yang penuh kebersamaan, Hotel Tentrem Jakarta menghadirkan rangkaian penawaran istimewa yang dirancang untuk menciptakan pengalaman menginap yang bermakna bagi seluruh keluarga.
Mulai dari perayaan Paskah yang hangat hingga paket liburan bertema anak, para tamu diundang untuk menikmati kenyamanan khas Tentrem di tengah suasana tenang Alam Sutera
Easter Celebration (Home for Easter)
Rayakan kebersamaan dengan nuansa yang hangat dan penuh cita rasa melalui Easter Celebration di Hotel Tentrem Jakarta. Paket ini menawarkan akomodasi eksklusif disertai sarapan untuk dua dewasa dan dua anak (tinggi di bawah 110 cm), serta akses istimewa Easter Brunch di Kayu Manis Restaurant pada Minggu, 20 April 2025.
Disiapkan secara khusus oleh tim kuliner, brunch ini menyajikan berbagai sajian istimewa yang menggambarkan semangat kebersamaan di Hari Paskah. Aktivitas anak juga turut hadir sebagai bagian dari perayaan, menghadirkan momen penuh tawa dan kebahagiaan bagi seluruh keluarga.
Periode Menginap: 18 – 20 April 2025
Harga Paket dimulai dari: IDR 2.200.000 ++
Wonder Kids Getaway
Hotel Tentrem Jakarta berkolaborasi dengan Wonder Universe, sebuah indoor edutainment park yang berlokasi di Mall Living World Alam Sutera, untuk menghadirkan paket Wonder Kids Getaway, liburan tematik anak yang menyatukan keseruan bermain dan pengalaman menginap yang berkelas.
Paket ini mencakup:
- Akomodasi nyaman dengan sarapan untuk 2 dewasa dan anak dibawah 110 cm
- Akses ke fasilitas hotel, termasuk kolam renang anak dan Aruna Kids Club
- Voucher tiket masuk Wonder Universe untuk 2 anak dan 1 pendamping (berlaku satu kali kunjungan)
- Menikmati fasilitas seru dari jadwal permainan di Aruna Kids Club
.Periode Promo: April – Juni 2025
Harga Paket dimulai dari: IDR 1.998.000 ++
Untuk informasi lebih lanjut terkait promo liburan keluarga maupun kebutuhan reservasi Anda, silakan menghubungi tim kami melalui WhatsApp di nomor +62 811-9005-7290. Kami dengan senang hati akan membantu Anda merencanakan pengalaman menginap yang nyaman dan tak terlupakan. Anda juga dapat menjelajahi beragam penawaran menarik lainnya dengan mengunjungi situs resmi kami di https://www.hoteltentrem.com/jakarta/.
Editor : Eky F