JAKARTA, BISNISTANGERANG.COM – Sinetron terbaru SCTV, “Cinta Di Ujung Sajadah”, siap menemani pemirsa dengan kisah yang penuh ujian dan ketegaran. Cut Syifa, yang berperan sebagai Rindu, akan beradu akting dengan Megantara dan Zikri Daulay.
Rindu digambarkan sebagai sosok perempuan yang tegar dan kuat, namun hidupnya penuh dengan ujian. Ia sangat memprioritaskan keluarga dan menyayangi mereka. “Rindu juga sempat punya trauma dimasa lalu karena hampir dilecehkan sama laki – laki yang tidak bertanggung jawab,” ungkap Cut Syifa.
Namun, Rindu akhirnya menemukan kebahagiaan bersama Fauzan, sebelum masa lalunya kembali menghantui. “Kemudian dari situ ada konflik baru lagi Fauzan memisahkan Rindu dari anaknya,” jelas Cut Syifa.
Cut Syifa mengakui bahwa karakter Rindu memberikan tantangan tersendiri baginya. “Menurut aku setiap karakter mempunyai tantangan tersendiri walaupun terlihatnya dia sedih sedih juga, tapi setiap karakter itu punya alasan tersendiri kenapa sampai dititik itu traumatiknya ya karena apa, sedihnya karena apa,” paparnya.
Berbeda dari peran-peran sebelumnya, Cut Syifa kali ini memerankan karakter yang lebih kompleks dan penuh konflik. “Cukup berbeda ya, dari judul – judul sebelumnya, Insya Allah,” katanya.
Untuk mendalami karakter Rindu, Cut Syifa dibantu oleh tim produksi untuk menjaga konsistensi karakter. “Insya Allah aku manjaga karakterku, disini ada timnya juga yang membantu stay on karakternya seperti apa,” ujarnya.
Sinetron “Cinta Di Ujung Sajadah” tayang setiap hari pukul 20.05 WIB di SCTV, dan dibintangi oleh Megantara, Zikri Daulay, Tsania Marwa, dan aktor-aktor lainnya.
Dengan alur cerita yang menarik dan akting yang memukau dari para pemain, “Cinta Di Ujung Sajadah” diharapkan dapat menjadi tontonan yang digemari pemirsa. (san/*) #foto dok, sinemart